Siapa yang tak kenal dengan
sosok kapten Liverpool FC sekaligus kapten dari timnas Inggris? Ya benar, dia
adalah Steven George Gerrard, atau yang biasa kita panggil dengan sebutan
Stevie G. Pria kelahiran 30 Mei 1980 di Whiston Merseyside Inggris ini sudah
mencatatkan catatan yang sangat fantastis, baik di level klub maupun pada level
Internasional. Pada level Internasional, pemain sekaligus kapten tim nasional
Inggris ini sudah mencatatkan 108 caps dan juga mencatatkan 21 gol bersama
Inggris. Sementara pada level klub, pemain asli akademi Liverpool FC ini tidak
pernah berpindah klub manapun selain Liverpool FC. Gerrard sudah banyak
mendapatkan berbagai macam trophy bersama Liverpool. Hingga kini, total Gerrard
sudah memiliki 11 trophy bersama Liverpool, salah satunya adalah Trophy liga
Champions, liga paling bergengsi di daratan Eropa yang berhasil direngkuh oleh
Liverpool pada tahun 2004-2005 silam dengan mengalahkan AC Milan melalui ajang
adu penalti.
Pemain yang berposisi
sebagai gelandang tengah ini, memiliki dua orang anak perempuan dari seorang
istri bernama Alex Curran yang dinikahinya pada tahun 2007. Kedua anak
perempuannya itu diberi nama Lily Ella dan Lexie.
Gerrard yang kini sudah
berusia sekitar 33 tahun, masih memiliki ambisi untuk mendapatkan trophy
Barclays Premier League atau trophy liga Inggris. Maklum saja, selama 13 tahun
ia bermain di Liverpool, belum pernah sekalipun ia mencicipi trophy tersebut. Padahal
jika kita lihat pada masa lalu, Liverpool adalah tim yang sangat sukses di
daratan britania raya. Dengan berhasil mendapatkan 18 trophy liga Inggris yang
terakhir kali didapatkan pada tahun 1990, atau kurang lebih Liverpool sudah
berpuasa gelar liga Inggris selama 23 tahun.
Di musim ini, bersama
pelatih muda asal Irlandia Utara Brendan Rodgers, Gerrard masih dipercaya oleh
pelatih untuk mengisi starting line up di setiap pertandingannya. Meskipun kemarin
Gerrard sempat cedera selama 2 pekan, tidak menutup kemungkinan di pertandingan
selanjutnya Gerrard akan kembali tampil menjadi starter.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar